Home EkoBis Resmi Dilantik Jadi Ketua BPC HIPMI Badung, Ketut Bijaya Apresiasi Kehadiran Bupati Arnawa

Resmi Dilantik Jadi Ketua BPC HIPMI Badung, Ketut Bijaya Apresiasi Kehadiran Bupati Arnawa

by Igo Kleden
0 comment

BALI, GLOBALONE.ID  –  Bupati Badung, Wayan Adi Arnawa hadir dan memberikan dukungan dalam  pelantikan Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Badung. Ketut Bijaya Negara  oleh Ketua BPD HIPMI Bali Agung Bagus Pratiksa Linggih di Gedung Budaya Giri Natha Mandala Puspem Badung pada Sabtu, 22 Maret 2025.

Bijaya  pun menyambut baik kehadiran Bupati Arnawa dan berjanji  akan mendukung program Sapta Kriya Adi – Cipta yang digagas oleh Bupati Badung, Wayan Adi Arnawa.

“Kita siap dukung program Pemerintah Badung dalam menciptakan sentra – sentra ekomoni baru di seluruh Kabupaten Badung agar Badung makin kuat. Kita siap menularkan virus-virus wirausaha kepada masyarakat luas,”ungkap Ketut Bijaya Negara.

Ketua HIPMI Badung mendapat full support dari BPD HIPMI Bali

Sementara itu, Ketua BPD HIPMI Bali Agung Pratiksa Linggih saat memberikan sambutan menyampaikan 4 hal penting dalam HIPMI.

Pertama, Agung Pratiksa mengingatkan bahwa HIPMI adalah milik semua. Tapi gak semua milik HIPMI. Di HIPMI banyak ‘warna’, karena itu perlu ada sinergi dan tugas Ketua Umum agar  memberi manfaat untuk  semua.

Kedua, Setiap anggota HIPMI wajib menjaga nama baik organisasi. Ketiga, Program untuk menggalang anggota baru dari DPD HIPMI Bali wajib didukung. Anggota yang direkrut secara online harus diterima dengan baik. Dan keempat, dan paling penting adalah sukseskan program Adi – Cipta Pemda Badung. Mengkritik harus tapi tetap disertai dengan solusi.

Baca Juga:   Gubernur Sumbar Gandeng Organisasi IWAPI untuk Perluas Pasar UMKM Lokal

Sementara Bupati Badung, Wayan Adi Arnawa berharap terjalinnya kolaborasi antara HIPMI Badung dengan Pemerintah Kabupaten Badung agar program-program yang dirancang lima tahun ke depan bisa berjalan dengan baik. Adi Arnawa menyatakan, pihaknya akan fokus pada pembangunan infrastruktur khususnya jalan untuk mengurangi kemacetan dan menciptakan kenyamanan serta keamanan bagi wisatawan yang berkunjung ke wilayah Badung. Ini harus dilakukan bersama-sama dan kebetulan Badung inline dengan Pemerintah Provinsi sehingga bisa saling support.

Untuk wilayah Badung Selatan, ujar mantan Sekda Badung tersebut, pihaknya sudah mengalokasikan dana hingga Rp 1,1 triliun sejak 2024. “Pada perubahan 2024 sebesar Rp 200 miliar, pada APBD induk 2025 dianggarkan Rp 200 miliar, serta di APBD Perubahan 2025 dianggarkan Rp 300 miliar. Pada induk 2026, kami akan alokasikan lagi Rp 400 miliar sehingga terakumulasi anggaran Rp 1,1 triliun untuk infrastruktur jalan di Badung Selatan,” tegasnya.

Selain membuat jalan-jalan baru dan memperlebar jalan-jalan yang ada, pihaknya juga berencana membuat underpass di simpang McD Jimbaran.

“Satu lagi, kami akan merancang melanjutkan jalan tol Bali Mandara terhubung ke wilayah Sawangan,” ujarnya.

Terkait kolaborasi apa yang diharapkan dengan anggota HIPMI Kabupaten Badung, Bupati Adi Arnawa menyatakan, HIPMI merupakan kumpulan pengusaha-pengusaha muda yang ada di Badung. Dia berharap, bagaimana HIPMI bisa membantu Pemkab Badung membuka lapangan pekerjaan. Dengan adanya lapangan pekerjaan, otomatis akan memberikan pendapatan bagi pekerjanya. Dia melihat, saat ini ada kecenderungan daya beli masyarakat menunjukkan tanda-tanda penurunan.***

Baca Juga:   Menparekraf Apresiasi Cafe Dangdut Promosikan Musik dan Kopi Indonesia di AS

Berita Terkait