Home Advertorial Seribu Masker Dibagikan Gratis Kepada Pengunjung Pantai Legian

Seribu Masker Dibagikan Gratis Kepada Pengunjung Pantai Legian

by bene
0 comment

PARADISO.CO.ID I DENPASAR – Seribu masker dibagikan gratis kepada pengunjung pantai Legian, Kuta oleh Forum Komunikasi Antarmedia Bali Bangkit, Rabu (9/9/2020).

Kegiatan sosial ini sebagai salah satu bentuk edukasi dan mendorong kesadaran masyarakat, guna mematuhi protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

Putu Agus Supendi dalam penjelasannya mengatakan seribu masker dan 200 hand sanitizer dibagikan secara gratis untuk mengedukasi masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan Inpres Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 2019,”jelasnya selaku koordinator kegiatan.

Ia juga berharap kepada wisatawan domestik yang berkunjung ke Bali merasa aman dan nyaman. Karena dengan merasa nyaman, tentunya kunjungan akan mengalami peningkatan,”kata Pendi

Sementara, Ketua LPM Legian, I Wayan Puspa Negara menyambut baik kegiatan yang melibatkan sejumlah elemen media tersebut. “Masker harus diganti secara berkala, karena dengan menggunakan masker kita lebih dapat memastikan pencegahan Covid-19,”pungkasnya

Ia pun berharap agar semua bisa segera bangkit menuju tatanan pariwisata Bali Era Baru. Karena menurutnya, masyarakat tak perlu khawatir berkunjung ke pantai, selama mematuhi protokol kesehatan.***

Penulis – Bene I Editor – Sonny

Baca Juga:   Kemenparekraf Dukung Wisata Edukasi Kreatif Virtual Bagi Anak di 3 Destinasi Super Prioritas

Berita Terkait

Leave a Comment